Inilah Rasanya Terbang Melintasi Bumi (Video)

, by Unknown


Headline


Washington – Kemungkinan orang bisa mengunjungi International Space Station (ISS) sangatlah kecil. Namun bukan berarti Anda tak bisa menikmati pemandangan melintasi Bumi.

Pengguna YouTube ‘yesterday2221’ menyusun ‘selang waktu’ menakjubkan menggunakan gambar yang diambil dari ISS yang tersedia secara online. Semua gambar ini yang digunakan dalam video dapat ditemukan di ‘Gateway to Astronaut Photography of Earth’ NASA.

Pemandangan menakjubkan ini sebagian besar menyorot Amerika Utara. Pengambilan gambar berawal di Samudera Pasifik dan bergerak ke Antartika. Video ini pun dengan cepat menyebar dan mendapat jutaan hit sejak diunggah pada 15 September seperti dilaporkan HuffPost.

Seiring pergerakan gambar, segala menjadi tampak, mulai dari badai petir hingga kota. Melalui video ini, Anda juga bisa melihat ionosfer yang diam sebagai garis kuning statis.






sumber :http://teknologi.inilah.com/read/detail/1776243/inilah-rasanya-terbang-melintasi-bumi

0 komentar :

Posting Komentar